Es Doger dan Es Podeng, seklias warna dan isi dari keduanya memang mirip, tapi ternyata beda! https://resephariini.com/es-doger-bandung/ Es Doger berasal dari Cirebon, yang mulanya hanya es serut pikul biasa yang berkembang seiring waktu menjadi es dorong menggunakan gerobak. Es Doger pun adalah singkatan dari Es Dorong Gerobak . Untuk isi dari Es Doger juga berkembang, dari hanya es serut kelapa dan susu dengan tapai, ketan hitam, pacar cina, kini ditambah dengan buah alpukat, nangka dan juga ada yang menambahkan dengan roti. Sekarang hampir di setiap acara selalu ada es doger sebagai pemanis. Instagram @fitrianasmr Berbeda dengan Es Doger, Es Podeng pertama kali di perkenalkan oleh Belanda di abad 18 dengan nama Podeng yang berarti putar dan mulai populer di Indonesia pada abad 20. Es Podeng sendiri berbahan dasar santan. Untuk isinya, hampir sama dengan es Doger yaitu roti, ketan hitam, pacar cina, alpukat, hanya saja kalau Es Podeng terakhir dita